Perancangan Prototipe Sistem Informasi Akademik Pada Perguruan Tinggi Kedinasan XYZ Menggunakan Metode Design Thinking
DOI:
https://doi.org/10.33701/jtkp.v7i2.5943Keywords:
sistem informasi akademik, SIA, design thinking, user interface, UIAbstract
Teknologi dan sistem informasi memiliki peran krusial pada manajemen proses bisnis. Salah satu bentuk respons dan implementasi teknologi informasi di perguruan tinggi adalah dengan melaksanakan penyelenggaraan proses akademik secara digital menggunakan sistem informasi, termasuk meningkatkan kualitas sistem informasi akademik. Saat ini banyak sist Perancangan Prototipe Sistem Informasi Akademik Pada Perguruan Tinggi Kedinasan XYZ Menggunakan Metode Design Thinkingem informasi yang menghadapi masalah antarmuka pengguna atau user interface (UI) yang tidak ramah pengguna, sehingga menimbulkan banyak kendala yang berujung pasa ketidakpuasan pengguna. Hal tersebut dapat menghambat efektivitas sistem dalam mendukung proses akademik. Penelitian ini bertujuan untuk merancang ulang desain (UI) dari Sistem Informasi Akademik (SIA) pada perguruan tinggi kedinasan XYZ. Permasalahan yang mendasari yaitu rendahnya penggunaan SIA oleh civitas akademika, dengan persentase pengguna aktif kurang dari 40%. Staf administrasi akademik juga mengeluhkan jika sistem tersebut sulit dipelajari, sehingga memerlukan waktu mengingat kembali tahapan pengaturan perencanaan dan akhir perkuliahan, meskipun sistem telah diimplementasikan selama dua tahun. Adapun metode penelitian yang digunakan adalah design thinking yang memiliki pendekatan berfokus pada pengguna. Penelitian dilakukan dalam lima tahap, yaitu empati, definisi, ideasi, prototipe dan pengujian. Hasil penelitian menunjukkan bahwa metode design thinking terbukti dapat memandu peneliti dalam membangun desain UI yang dapat meningkatkan kepuasan pengguna. Desain baru yang dirancang pada sistem informasi akademik di perguruan tinggi kedinasan XYZ adalah menyederhanakan kebutuhan menu dan navigasi yang rumit, serta penyederhanaan penyajian konten informasi. Desain ulang UI tersebut berhasil meningkatkan kepuasan pengguna sebesar 18,09% dengan skor rata-rata kepuasan pengguna sebesar 4,09 dari skala 5.
Kata Kunci: Sistem Informasi Akademik, SIA, Design Thinking, User Interface, UI.
Downloads
References
Abertho, Karlos, Evan Dwinata, Agustinus Gustho, Rio Aji Prasetyo, Wanty Eka Jayanti, and Sistem Informasi. 2025. “Analisis Pengaruh User Interface Terhadap Penggunaan Aplikasi Pembelajaran.” Jurnal Teknologi Sistem Informasi 6(1):169–77. doi:10.35957/JTSI.V6I1.10542.
Atrinawati, Lovinta Happy, and Wiratama Putra Pratikta. 2019. “Manajemen Proses Bisnis Untuk Institut Teknologi Kalimantan.” Jurnal Informatika Dan Rekayasa Perangkat Lunak 1(1):43–55. doi:10.36499/JINRPL.V1I1.2767.
Darmawan, Irfan, Muhammad Saiful Anwar, Alam Rahmatulloh, and Heni Sulastri. 2022. “Design Thinking Approach for User Interface Design and User Experience on Campus Academic Information Systems.” JOIV : International Journal on Informatics Visualization 6(2):327–34. doi:10.30630/JOIV.6.2.997.
Forester, Brayen Jodi, Amna Idris, Abdallah Khater, Muhammad Win Afgani, and Muhammad Isnaini. 2024. “Penelitian Kuantitatif: Uji Reliabilitas.” Edu Society: Jurnal Pendidikan, Ilmu Sosial Dan Pengabdian Kepada Masyarakat 4(3):1812–20. doi:10.56832/EDU.V4I3.577.
Ilham, Hananda, Bangun Wijayanto, and Swahesti Puspita Rahayu. 2021. “Analysis And Design Of User Interface/User Experience With The Design Thinking Method In The Academic Information System Of Jenderal Soedirman University.” Jurnal Teknik Informatika (Jutif) 2(1):17–26. doi:10.20884/1.JUTIF.2021.2.1.30.
Kambau, Ridwan Andi. 2024. “Proses Transformasi Digital Pada Perguruan Tinggi Di Indonesia.” Jurnal Rekayasa Sistem Informasi Dan Teknologi 1(3):126–36.
Karlina, Devi, and Dwi Rosa Indah. 2022. “User Interface and User Experience Design of E-Learning Information System Using Design Thinking.” Jurnal Teknik Informatika Dan Sistem Informasi 8(3):580-596–580 – 596. doi:10.28932/JUTISI.V8I3.5412.
Laila, Dian, Ruhil Izzatul, and Miftah Miftah. 2025. “Transformasi Digital Di Dunia Pendidikan: Implementasi Dan Dampak Teknologi Pembelajaran.” Journal of Science and Technology: Alpha 1(2):37–41. doi:10.70716/ALPHA.V1I2.172.
Muhaemin, Muhammad Nurdin Abdul. 2020. “Mengukur User Experience Sistem Informasi Akademik.” Infotech Journal 6(1):7–10. doi:10.31949/INFOTECH.V6I1.310.
Nisah, Azizah Khoiro, Hamidillah Ajie, and Widodo. 2021. “Perancangan Berbasis User Experience Pada Modul Admin Sistem Informasi Akademik Universitas Negeri Jakarta.” Pinter : Jurnal Pendidikan Teknik Informatika Dan Komputer 5(2):56–64. doi:10.21009/PINTER.5.2.9.
Prayitno, Edy, Totok Suprawoto, Ivan Jaka Perdana, / Edy Prayitno, and Ivan Jaka Perdana. 2024. “Perancangan Ulang User Interface Sistem Informasi Akademik Dengan Metode Design Thinking.” Jurnal Informatika Komputer, Bisnis Dan Manajemen 22(2):51–58. doi:10.61805/FAHMA.V22I2.132.
Republik Indonesia. 2003. Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional. Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2003 Nomor 78, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4301. Diakses dari https://peraturan.bpk.go.id/details/43920/uu-no-20-tahun-2003.
Republik Indonesia. 2015. Peraturan Menteri Riset, Teknologi, dan Pendidikan Nomor 26 Tahun 2015 tentang Registrasi Pendidik pada Perguruan Tinggi. Berita Negara Republik Indonesia Tahun 2025 Nomor 1372. Diakses dari https://peraturan.bpk.go.id/Details/141170/permen-ristekdikti-no-26-tahun-2015.
Republik Indonesia. 2020. Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 5 Tahun 2020 tentang Akreditasi Program Studi dan Perguruan Tinggi. Berita Negara Republik Indonesia Tahun 2020 Nomor 49. Diakses dari https://peraturan.bpk.go.id/Details/163709/permendikbud-no-5-tahun-2020.
Rosyidi, Lukman, Amalia, and Nuraini. 2025. “Perancangan Dashboard Sistem Informasi Pengelolaan Keuangan Perguruan Tinggi Menggunakan Metode Design Thinking.” Digital Transformation Technology 5(1):383–90. doi:10.47709/DIGITECH.V5I1.6359.
Sumarlin, Rully, Rahmiati Aulia, and Diana Noor Anggraini. 2021. “Dampak User Interface Terhadap User Experience Pada Sistem Informasi Manajemen Kesehatan Berbasis Web.” Demandia : Jurnal Desain Komunikasi Visual, Manajemen Desain, Dan Periklanan 6(1):106–31. doi:10.25124/DEMANDIA.V6I1.2724.
Suti, Marsus, Muh. Zadly Syahdi, and Didiharyono D. 2020. “Tata Kelola Perguruan Tinggi Dalam Era Teknologi Informasi Dan Digitalisasi.” Jemma (Journal of Economic, Management and Accounting) 3(2):203–14. doi:10.35914/JEMMA.V3I2.635.
Yumna, Nahdhiyah Alimah, Andi Reza Perdanakusuma, and Yusi Tyroni Mursityo. 2023. “Analisis Proses Bisnis Layanan Akademik Pada Perguruan Tinggi Swasta Universitas XYZ.” Jurnal Tecnoscienza 7(2):337–51. doi:10.51158/TECNOSCIENZA.V7I2.857.
Downloads
Published
Issue
Section
License
Copyright (c) 2025 Muhammad Tosan Bingamawa, Titis Sari Putri, Ajisurya Ariyana, Aria Zufar Shada, Riyanto Riyanto, Nuriawan Dwi Utama, Muhamad Fazri Muchlisin

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.













