THE ROLE OF LOCAL ELITE IN STRENGTHENING THE EXISTENCE OF INDIGENOUS COMMUNITIES IN BUNTU PEPASAN, NORTH TORAJA

Penulis

  • Reinsart Sampe Rompon Institut Pemerintahan Dalam Negeri, Indonesia
  • Sudarmono Sudarmono Institut Pemerintahan Dalam Negeri, Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.33701/jppdp.v17i2.4640

Kata Kunci:

Role, Local Elites, Toraja Indigenous People

Abstrak

Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan fokus teknik pengumpulan data melalui wawancara mendalam terhadap tiga kelompok elit lokal: elit formal, elit agama, dan elit sipil. Hasil penelitian menunjukkan berbagai peran yang dimainkan oleh masing-masing kelompok elit dalam mendukung masyarakat adat. Elit formal berperan dalam memberikan perlindungan hukum dan pengakuan resmi terhadap hak-hak masyarakat adat. Sedangkan elite agama memberikan dukungan moral dan spiritual, serta membantu menjaga nilai-nilai tradisional yang menjadi landasan masyarakat adat. Di sisi lain, elite sipil atau tokoh adat mempunyai peran dalam menjaga dan mengembangkan budaya dan adat istiadat setempat. Dimensi kedudukan, menunjukkan bahwa elite lokal mempunyai kedudukan sebagai pihak yang berperan dalam menjaga warisan budaya dan keberlangsungan masyarakat adat. Berkenaan dengan reputasi, sebagai pihak yang diberi kepercayaan oleh masyarakat, elit lokal mempunyai tanggung jawab untuk mengelola dan mempertahankan kehidupan masyarakat adat serta menggunakan kekuasaannya untuk memperkuat eksistensi masyarakat adat. Implikasi dari temuan ini dapat menjadi landasan untuk mengembangkan kebijakan yang lebih efektif dalam mendukung keberlanjutan masyarakat adat di masa depan.

Unduhan

Data unduhan belum tersedia.

##submission.downloads##

Diterbitkan

Dec 31, 2024